Universitas Jenderal Soedirman Career Portal

UNSOED Career Portal
Tuesday, 02 Jul 2024

Lokakarya Tracer Study II Tahun 2021

Halaman Statis | 27 September 2021 11:00 wib

    

Di Indonesia, pelaksanaan Tracer Study umumnya masih terkendala di sisi kebutuhan, sumber daya dan metodologi dalam pelaksanaannya. Seringkali Tracer Study dilakukan oleh perguruan tinggi hanya karena kebutuhan akan akreditasi, sehingga pelaksanaannya tidak dilakukan secara rutin. Selain itu, sumber daya pelaksana Tracer Study umumnya masih dianggap kurang memadai dan hal ini disertai dengan kesulitan dalam menerapkan metodologi yang tepat dalam pelaksanaannya. Oleh sebab itu, dibutuhkan sebuah lokakarya tracer study untuk fresh graduate, alumni, dekanat, serta pengurus tracer study di Universitas Jenderal Soedirman.

    Lokakarya tracer study pada tahun 2021 yang pertama telah dilaksanakan oleh Soedirman Career Center pada hari Sabtu, 28 Agustus 2021 yang diperuntukkan bagi fresh graduate, alumni, dekanat, serta pengurus tracer study di Fakultas Pertanian, Fakultas Biologi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Hukum, dan Fakultas Ilmu Budaya.

    Menindaklanjuti kegiatan lokakarya tracer study pertama tersebut, maka SCC sebagai pengelola pusat karir di UNSOED mengadakan lokakarya tracer study II yang diadakan pada hari Sabtu, 25 September 2021 pukul 09.00-12.00 yang mengambil tema “Strategi pengelolaan tracer study sebagai instrumen evaluasi guna meningkatkan mutu pembelajaran PT dan pencapaian target lulusan yang mandiri dan unggul dalam skills, kompetensi dan daya saing” 

Nama Kegiatan : Lokakarya Tracer Study II Tahun 2021
Hari/Tanggal : Sabtu, 25 September 2021
Waktu : 09.00 – 12.00 WIB

Tempat : Zoom Meeting

Pengisi Acara :

  1. Nur Chasanah, S.Kom., M.Kom. (MC)
  2. Dr. Kuat Puji Prayitno, SH, M.Hum. (Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni)
  3. Dr. Santi Dwi Astuti, S.Tp., M.Si. (Ketua Soedirman Career Center)
  4. Abdurrahman Alfaqiih, SH., MA., LI.M. (Direktur DPKA /Direktorat Pengembangan Karier dan Pemberdayaan Alumni, Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta)

Beberapa dokumentasi pada saat kegiatan:

Sambutan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni

Pembukaan oleh moderator

Pembawaan materi oleh narasumber

Diskusi pararell


Dilihat 112 kali
Link